Kamis, 01 Mei 2014

METODE ILMIAH

TUGAS 3
METODE ILMIAH
Metode Ilmiah merupakan proses keilmuan untuk memperoleh pengetahuan secara sistematis berdasarkan bukti fisis.
Perbedaan Metode Ilmiah dan Metode Non-Ilmiah
  1. Metode Ilmiah
·         Cara logis untuk memecahkan masalah tertentu.
·         Cara atau prosedur dalam memperoleh penegetahuan ilmiah
·         Menggabungkan cara berpikir deduktif dan induktif yang menghasilkn pengetahuan yang rasional dan teruji.
  1. Metode Non-Ilmiah
·         Prasangka
Anggapan benar, kesimpulan berdasarkan perasaan.
·         Intuisi
Pendapat dari pengetahuan terdahulu, melalui proses yang tidak disadari, tidak analitis dan berdasarkan pola pikiran tertentu.
·         Trial and Error
Coba-coba untuk untung-untungan.
Langkah-Langkah Metode Ilmiah
  1. Perumusan Masalah
Perumusan masalah merupakan pernyataan mengenai objek empiris yang jelas batas-batasannya serta dapat diideentifikasikan faktor-faktor terkait di dalamnya.
  1. Penyusunan Kerangka Berpikir dalam Pengujian Hipotesis
Penyusunan kerangka berpikir dalam pengujian hipotesis menjelaskan hubungan yang mungkin terdapat antara berbagai faktor yang saling terkait dan membentuk kontelasi permasalahan. Disusun secara rasional berdasarkan premis-premis ilmiah yang teruji kebenarannya dengan memperhatikan faktor-faktor empiris yang relevan dengan permasalahannya.
  1. Perumusan Hipotesa
Jawaban sementara atau dugaan jaawaban pertanyaan yang diajukan yang materinya merupakan kesimpulan dari kerangka berpikir yang dikembangkan.
  1. Pengujian Hipotesis
Pengumpulan fakta-fakta yang relevan dengan hipotesis yang diajukan untuk memperlihatkan apakah terdapat fakta-fakta yang mendukung hipotesis tersebut atau tidak.
  1. Penarikan Kesimpulan
Penilaian apakah sebuah hipotesis yang diajukan itu ditolak atau diterima. Sekiranya dalam proses pengujian terdapat fakta yang cukup mendukung hipotesis, maka hipotesis itu diterima. Dan sebaliknya dalam proses pengujian tidak terdapat fakta yang cukup yang mendukung hipotesis, maka hipotesis itu ditolak.
Keunggulan Metode Ilmiah
  1. Mencintai kebenaran objektif, bersifat adil dan hidup bahagia.
  2. Kebenaran tidak absolut karena kebenarannya dicari secara terus menerus.
  3. Dengan ilmu pengetahuan kita tidak dapat dengan mudah percaya pada tahayul, astrologi maupun untung-untungan karena terjadi proses teratur di alam.
  4. Dengan ilmu pengetahuan kita memiliki rasa ingin tahu yang lebih banyak.
  5. Dengan ilmu pengetahuan kita tidak mudah berprasangka tetapi dapat berpikir secara terbuka, objektif dan toleran.
  6. Dengan metode ilmiah kita mudah percaya tanpa bukti.
  7. Dengan metode ilmiah kita jadi memiliki sikap optimis, teliti, berani membuat pernyataan yang benar.
Keterbatasan Metode Ilmiah
  1. Metode ilmiah bersifat tentatif yaitu sebelum ada kebenaran ilmu yang dapat menolak kesimpulan maka kesimpulan dianggap benar. Tetapi kesimpulan ilmiah bisa berubah sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan.
  2. Metode ilmiah tidak dapat membuat kesimpulan tentang baik buruk sistem nilai dan juga tidak dapat menjangkau tentang seni dan estetika.
Sumber :
Mutia, A. (2010). Catatan Ilmu Alamiah Dasar Semester 2. Depok.
Wasi’an, F. (2010). Catatan Ilmu Alamiah Dasar Semester 2. Depok

NAMA : YUNITA DWI ANDIANI
KELAS : 1PA05
NPM : 16509377         

Tidak ada komentar:

Posting Komentar